Senin, 05 Desember 2011

PENULISAN DAFTAR PUSTAKA DARI INTERNET

Hal yang penting dalam membuat karya tulis adalah membuat daftar pustaka untuk menunjukkan sumber pembuatan karya tesebut.
Unsur-unsur dalam Daftar Pustaka
v  Penulis
Mencakup penulis utama, pendamping (bila ada) dan editor (bila ada). Nama penulis umumnya terdiri dari 3 bagian: nama sendiri (given name), nama tengah (middle name), nama keluarga (family name). cara penulisannya dalam daftar pustaka adalah dengan menyebutkan nama keluarga terlebih dahulu.
v  Judul
Ditulis secara lengkap, dengan nomor edisi bila ada  Fakta-fakta penerbitan. Mencakup kota tempat penerbitan buku itu, nama enerbit dan tahun penerbitan.
Penyusunan Daftar Pustaka
Penyusunan daftar pustaka dan penunjukannya pada naskah mengikuti salah satu dari tiga sistem berikut :
Ø  Nama dan Tahun (Name and Year System). Daftar pustaka disusun secara abjad berdasarkan nama akhir penulis dan tidak dinomori. Penunjukan pada naskah dengan nama akhir penulis diikuti tahun penerbitan.
Ø  Kombinasi Abjad dan Nomor (Alphabet-Number System). Pada sistem ini cara penunjukannya dalam naskah adalah dengan memberikan nomor sesuai dengan nomor pada daftar pustaka yang disusun sesuai abjad  Sistem Nomor (Citation Number System). Kutipan pada naskah diberi nomor berurutan dan susunan daftar pustaka mengikuti urutan seperti tercantum pada naskah dan tidak menurut abjad.
Jenis-jenis Daftar Pustaka
§  Kelompok Textbook
§  Penulis perorangan
§  Kumpulan karangan beberapa penulis dengan editor
§  Buku yang ditulis / dibuat oleh lembaga
§  Buku terjemahan
§  Kelompok Jurnal
§  Artikel yang disusun oleh penulis
§  Artikel yang disusun oleh lembaga
§  Kelompok makalah yang diresentasikan dalam seminar / konferensi / simposium
§  Kelompok disertasi / tesis
§  Kelompok makalah / informasi dari Internet
Cara Penulisan Daftar Pustaka dari Internet
o   Kelompok makalah / informasi dari Internet (apabila ada nama penulis) : nama penulis (disusun terbalik), tahun penyajian, judul makalah / informasi, alamat Internet. 
o   Kelompok makalah / informasi dari Internet (apabila tidak ada nama penulis) : nama lembaga yang menulis, tahun penyajian, judul makalah / informasi, alamat Internet.

Penulisan daftar pustaka dalam pengambilan data dari internet,
pertama; tulis nama, kedua; tulis (tahun buku atau tulisan dibuat dalam tanda kurung) setelah itu beri (tanda titik), ketiga; tulis judul buku/tulisannya lalu beri (tanda titik) lagi, keempat; tulis alamat websitenya gunakan kata (from) untuk awal judul web dll setelah itu beri tanda koma, kelima; tulis tanggal pengambilan data tersebut ok. Seperti contoh dibawah ini:
§  Albarda (2004). Strategi Implementasi TI untuk Tata Kelola Organisasi (IT Governance). From http://rachdian.com/index2.php?option=com_docman&task=doc_view&gid=27&Itemid=30,3 August 2008
Contoh penulisan daftar pustaka dari internet.
1)      Dari WWW
Hasibuan, Rusli. “Menanam Jengkol Dari Bukit Kapur”.
2)      Dari file transfer protocol (kutipan yang diunduh melalui FTP)
Johnson-Eilola, Jordan. “Little Machine:rearticulating Hypertext Users.”FTP deadalis.com/pugcccc95/Johnson-eilola (diakses tanggal 10 Februari 1996)
3)      Dari surat elektronik (Ratron / email)
Rahman, Afif. “Proposal Buku Sekolah Murah Meriah.” Afif-r23@dodols.com (diakses tanggal 22 September 2009)
Format penulisan ilmiah untuk daftar pustaka yang berasal dari internet. Menurut Sophia (2002), komponen suatu bibliografi online adalah:
§  Nama pengarang
§  Tanggal revisi terakhir
§  Judul makalh
§  Media yang memuat
§  URL yang terdiri dari protocol/situs/path/file
§  Tanggal akses
Sedangkan Winarko memberikan rumus untuk mencantumkan bibliografi online didaftar pustaka sebagai berikut:
v  Artikel jurnal dari internet: Majalah/Jurnal Online
Penulis, tahun, judul artikel, nama majalah (dengan singkatan resminya), nomor, volume, halamna dan alamat website.
*) Nama majalah online harus ditulis miring
v  Artikel umum dari internet dengn nama
Penulis, tahun, judul artikel, (jenis media), alamat website (diakses tanggal….)
*) Judul artikel harus ditulis miring
v  Artikel umum dari internet tanpa nama
Anonim, tahun, judul artikel, jenis media, alamat website (diakses tanggal….).
*) “ Anonim” dapat diganti dengan “……..”. judul artikel harus ditulis miring
Contoh:
Hermans, B. 2000, Desperately Seeking: Helping Hands and Human Touch, (online), (http://www.hermans.org/agents2/ch3_1_2.htm, diakses tanggal 25 Juli 2008 )

3 komentar:

Sosiologi & Antropologi ^^ mengatakan...

Artikel ini sangat bermanfaat bagi saya sehingga saya bisa mengerti bagaimana penulisan daftar pustaka yang baik dan benar,,,

Nur Ngaenah mengatakan...

ijin ngopy ya???hhee

Anonim mengatakan...

coba yg ini dirapiin lg wul..terlalu panjang jg tampilannya..read more bs dipakai

Posting Komentar

 
;